Jenis burung kenari Lizard Canary (kenari kadal)

Jenis burung kenari Lizard Canary (kenari kadal) - Selama penelusuran selama ini saya pantau ternyata burung kenari memang menjadi faforit para pecinta burung karena keindahan warna dan suaranya yang merdu di telinga. Burung jenis kenari Lizard Canary berfortur kecil yang cantik warnanya ini ialah salah satu jenis kenari yang tertua dari kenari yang telah memiliki sejarah lama.

Burung kenari jenis Lizard Canary ini termasuk type canary, Lizar hampir punah pada awal tahun 1940-an. Karena adanya dua perang dunia dan wabah penyakit, populasi Lizard Canary sangat berkurang sehingga hanya menjadi beberapa pasang ketika mulai dikembangkan lagi pada pertengahan tahun 1940-an.

Jenis burung kenari Lizard Canary (kenari kadal)

Berkat Lizard Canary Association di negara Inggris Raya, hari itu kenari Lazard bisa berkembang lagi dengan subur dan merupakan salah satu burung jenis kenari yang cantik dan menawan. Jenis burung kenari Lizard Canary ini juga disebut dengan kenari kadal yang panjangnya sekitar kurang lebih 14 cm.

Kenapa jenis burung kenari Lizard ini disebut kenari kadal karena burung kenari ini sangat identik dengan warna bulunya yang menyerupai sisik kadal. Burung kenari Lizard ini didominasi warna kuning dan warna putih.


Burung jenis kenari Lizard ini juga dikembangbiakkan di negara Prancis pada tahun 1700-an. Pada tahun 1945, asosiasi penggemar burung jenis Lizard dibentuk di negara Inggris dengan tujuan mengembangbiakkan lagi burung kenari ini dan hari ini juga Lizard Canary merupakan salah satu jenis burung kenari yang cukup terpopuler sampai saat ini dan detik ini juga.