Merawatan burung pleci/kaca mata menjelang kontes/lomba

Merawatan burung pleci/kaca mata menjelang kontes/lomba - Sekarang ini lagi gencar-gencarnya burung pleci atau burung kaca mata terutama di wilayah Jawa. Di daerah saya kota Solo sudah terdapat beberapa wilayah yang mengadakan kontes atau lomba burung pleci yang sekarang i9ni sedang naik daun atau terkenal banyak yang meminat untuk memeliharanya.

Di dalam kontes pesertanya juga sudah banyak bahkan di berbagai wilayah atau sudut kota-kota yang hadir dalam kontes lomba burung pleci yang telah diselenggarakan di setiap daerah atau wilayah. Semua ini telah terbukti banyaknya penggemar burung pleci.

Burung pleci ini memang telah menjadi alternatif bagi para pecinta burung berkicau karena harganya juga relatif terjangkau atau bisa di jangkau kalangan menengah kebawah dari pada burung-burung seperti kacer, cocak hijau, murai batu, anis merah, cocak rowo dan lain-lain.

Merawatan burung pleci/kaca mata menjelang kontes/lomba

Kali ini saya akan menerangkan tentang perawatan burung pleci atau burung kaca mata yang akan dikonteskan atau dilombakan. Apakah kalian ingin mengetahui tips bagaimana cara merawat burung pleci atau burung kaca mata menjelang kontes?

Cara merawatnya tidak jauh beda dengan burung-burung kontes lainnya tetapi ada sedikit beda dengan burung pleci atau burung kaca mata ini khususnya pada pemberian makanan EF (Exstra Fooding). Langsung saja akan saya terangkan bagaimana cara merawat burung pleci menjelang kontes.

Cara Perawatan Burung Pleci Menjelang Kontes :

  • Seandainya kontes dilaksanakan pada hari minggu, Pada saat malam minggu sekitar pukul 20.00 WIB kalian bisa memandikan dengan air es dengan semprotan yang halus pelan-pelan dan sampai basah.
  • Sesudah di mandikan sampai basah burung pleci di gantangkan di dekat lampu yang terang dan diberi Exstra Fooding (EF) uler hongkong 2 yang sudah berwarna putih dan juga diberi kroto kurang lebih 1 sendok teh.
  • Jika burung pleci sudah kering terus kalian kerodong biar burung istirahat dengan tenang sampai pagi.
  • Setelah menjelang pagi hari sekitar pukul 05.00 WIB burung pleci anda di embunkan dan dimandikan lagi.
  • Sesudah dimandikan burung sudah kering lalu dikrodong lagi sampai di tempat kontes.
  • Sebelum di konteskan atau di gantangkan kalian bisa lakukan pengecesan atau krodong dibuka selama kurang lebih 15 menit biarkan burung pleci kalian berkicau.
  • Sesudah dilakukan pengecesan burung lalu dikrodong lagi.
  • Sebelum digantangkan kalian harus pastikan sangkar bersih dari makanan dan minuman di ambil semua.

Cara di atas dilakukan pada saat burung pleci sudah siap lomba kontes, salah satunya ciri burung pleci yang sudah siap lomba atau kontes ialah burung selalu gacor dimanapun berada dan juga pada saat didekatkan burung pleci lainnya juga gacor selalu bunyi, itu semua sudah menandakan burung pleci sudah siap kontes dan mempunyai mental petarung.

Baca juga di bawah ini :


Cukup sekian dulu pembahasan tentang bagaimana cara merawat burung pleci atau burung kaca mata menjelang kontes atau lomba supaya burung benar-benar siap untuk menunjukkan kebolehan dalam kontes mengadu suara dan mentalitas kualitas burung.